Barang bawaan wajib Traveling ke India harus dipersiapkan matang. Mulai dari suhunya yang super panas, hingga kondisi negara itu yang memaksa kita harus selektif dalam membeli makan dan minum.
Saya sebenarnya bukan tipe pejalan manja, makan pinggir jalan sudah biasa, hanya saja melihat kondisi langsung di India menurut saya cukup beresiko makan di pinggiran jalan. Belum lagi, saya pernah minum air dari tong air di tempat umum yang ternyata rasa airnya ngak enak mhhh…mungkin tidak higienis.
Barang bawaan wajib Traveling ke India |
Berbekal trip ke India yang pernah saya jalani, saya pun berbagi tentang 10 barang bawan wajib traveling ke India versi Turis Cantik.
1. Topi
Topi adalah penyelamat. Bayangkan saja saat musim panas, suhu di India bisa mencapai 40 derajat celcius. Belum lagi debu dan tanah tandus membuat cuaca kian tak sehat.
Saat traveling di luar ruangan, kepala adalah bagian yang harus dilindungi agar menjaga suhu tubuh. Topi lebar harus menjadi pilihanmu saat jalan-jalan ke India.
Bawa maksimal 2 tipe topi, kalau bisa yang motifnya bisa bolak-balik sehingga kesannya kamu bawa banyak koleksi topi padahal hanya dua.
2. Tumbler
Tumbler atau tempat minum juga harus kamu bawa dari tanah air. Seperti saya jelaskan diatas, kualitas air minum di India sangat buruk. Kalau beli air minum kemasan keluar uang lagi dong, jadi bawa saja wadah minum.
Isi botol minum dengan air matang dari hotel. Saat sarapan isi botol dengan air dingin, kalau bisa bawa botol minum dengan kualitas baik sehingga suhu dingin terjaga sepanjang hari.
3. Kacamata hitam
Biar tetap keren dan tidak silau jangan lupa lengkapi diri dengan kacamata hitam. Kalau bisa beli yang berkualitas sehingga kacamata berfungsi menangkal sinar matahari sekaligus bikin penampilan kece.
BACA JUGA:
4. Tabir Surya
Oleskan tabir surya dengan SPF tinggi di wajah dan seluruh tubuh. Percayalah, sinar matahari di India super terik lebih dari di Indonesia.
Topi dan sepatu yang nyaman is a must |
5. Sepatu yang nyaman
Saya tidak sarankan kamu pakai sandal karena takutnya kaki akan belang. Ditambah debu bertebaran, bikin kaki jadi kotor.
Pakai sepatu tertutup yang nyaman. Traveling di India juga akan banyak jalan dan sight seeing jadi pakai sepatu akan lebih nyaman dibanding pakai sandal.
6. Selimut tipis
Selimut tipis atau scraft digunakan untuk mengalasi tempat tidur saat kita tidur di hotel. Sebenarnya, saya memang pnya kebiasaan pakai alas tidur di hotel karena saya takut ada serangga di bawah selimut dan sprei.
7. Tas selempang kecil
Tindak kriminalitas cukup tinggi di India, saya tidak sarankan kamu pakai tas punggung. Takutnya kecopetan.
Lebih simple pakai tas selempang atau tas pinggang, kamu bisa menyimpan barang di bagian depan tubuhmu. Menurut saya sih lebih aman aja.
BACA JUGA:
8. Obat-obatan
Obat-obatan pribadi adalah hal penting untuk dibawa, tapi khusus saat traveling ke india lengkapi kotak P3K mu dengan obat diare dan bubuk minuman isotonik.
Kamu akan punya keluhan dehidrasi dan mungkin akibat salah makan jadi diare.
Tas selempang juga barang wajib saat traveling ke India |
9. Sambel botolan
Makanan di India terlalu kaya rempah dan tak sesuai dengan selera orang Indonesia. Pedasnya tanggung, karinya kurang manteb, terasa hambar aja menurut saya.
Bawa sambal ulek botolan yang sekarang sudah banyak di jual online, membantu banget bikin makan lahap. Makan pakai nasi dan sambel aja sudah cukup buat saya hehehe.
10. Uang kecil
Pengemis sudah menjadi potret menyedihkan di India. Kadang saya kasihan dan ingin bersedekah. Lengkapi tas kecil selempang mu dengan uang koin. Tak ada salahnya berbagi loh.
India adalah negara yang eksotis dengan tempat wisatanya yang menawan. Bila kamu berencana ke India, jangan lupa 10 barang bawaan wajib traveling ke India yang sudah Mbak Turis diatas. Selamat jalan-jalan!
Liebe,
Turis Cantik